Tarhib Ramadhan 1442 H SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru [Tarhib Online]

Berita > Tarhib Ramadhan 1442 H SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru [Tarhib Online]

SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru

Umat muslim sebentar lagi akan menyambut datangnya bulan suci Ramadhan tahun 2021 atau 1442 Hijriyah. Menjelang datangnya bulan yang paling istimewa ini, istilah Tarhib Ramadhan cukup populer bagi netizen dan anak milenial. Meski istilah ini sudah lama muncul, namun selalu menjadi topik hangat menjelang datangnya bulan Ramadhan.

kata tarhib (ترحيب) berasal dari akar kata yang sama yang membentuk kata Marhaban (selamat datang). Secara etimologis (bahasa), kata tarhib berasal dari bahasa arab, yakni fi’il “ra-hi-ba, yarhabu, rahbun” yang berarti luas, lapang dan lebar, yang selanjutnya menjadi fi’il “rahhaba, yurahhibu, tarhiban” yang mengandung arti menyambut, menerima dengan penuh kelapangan, kelebaran dan keterbukaan hati. Secara terminologis (istilah), kata tarhib Ramadhan (ترحيب رمضان) berarti menyambut kedatangan bulan Ramadhan dengan segala kesiapan, keluasaan, kelapangan, keterbukaan dan kelebaran yang dimiliki, baik materil maupun spiritual, jiwa dan raga serta segala apa yang ada dalam diri kita.

Dalam rangka menyambut Bulan Ramdhan 1442 H, SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru mengadakan tarhib online yang diikuti oleh murid kelas 7 dan 8. Bulan yang spesial perlu dipersiapkan dengan spesial juga itulah harapan agar bisa dilakukan oleh murid. Tarhib dilakukan pada 9 April secara online dengan pembicara Ustadz M. Zufri Fakhruddin .

Dalam acara Tarhib yang dilakukan SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru secara online didapatkan

Hal-hal yang perlu dilakukan saat kita menyambut bulan ramdhan

Hati yang senang

Pengetahuan akan pentingnya bulan ramdhan

Evaluasi diri

Internalisasi atau muhasabah diri

Persiapan

Ketika kita berpuasa maka secara tidak langsung akan membiasakan diri kita untuk senantiasa mengingat Allah Swt. Sehingga dalam setiap apa yang kita kerjakan akan selalu ingat Allah swt. Artinya Selalu mendahulukan Allah dibandingkan yang lain. Allah dulu, Allah terus, dan Allah lagi. Ketika berpuasa kita tidak hanya menahan lapar dan dahaga saja, tetapi juga menahan seluruh anggota tubuh dari hal-hal yang tidak baik. Adab-adab berpuasa

 1. Menjaga seluruh anggota tubuh dari berbagai hal2 yang haram.

 2. Tidak memenuhi perut dengan makanaan dan minuman yang berlebihan.

 3. Senantiasa harap dan cemas akan ibadah puasa yang dilakukan

Marilah kita raih keutamaan-keutamaan bulan ini. Kita memohon kepada Allah ta’ala agar Ramadhan berakhir dan dosa-dosa kita telah diampuni oleh-Nya. Baginda Nabi shallallahu ‘alaihi wasallam telah memberitahukan bahwa ketika bulan Ramadhan tiba dibukalah pintu-pintu rahmat dan pintu-pintu surga, ditutup pintu-pintu neraka, dibelenggu para pembesar setan. Setiap waktu berbuka, Allah memerdekakan banyak orang dari api neraka dan ini terjadi di setiap malamnya. Mudah-mudahan Allah menjadikan kita semuanya termasuk orang-orang yang dimerdekakan dari api neraka di bulan yang mulia ini. Mudah-mudahan kita senantiasa diberi kekuatan untuk melakukan puasa dan berbagai ibadah yang lain di bulan yang mulia ini.

Jika semua harta adalah racun maka zakat adalah penawarnya.

Jika seluruh umur adalah dosa maka takwa dan tobat adalah obatnya.

Jika seluruh bulan adalah noda maka Ramadan adalah pemutihnya.

Mohon maaf lahir dan batin.

Selamat menunaikan ibadah puasa./HYS

Leave a Reply